Wednesday 15 November 2023, Wednesday, November 15, 2023 WIB
Last Updated 2023-11-29T03:32:42Z
AdvertorialAdvetorialMinahasa

Kunker di Kakas Raya, Kumendong minta warga dukung program pemerintah

 


ESN, Kakas - Penjabat Bupati Minahasa, Dr Jemmy Stany Kumendong MSi melakukan kunjungan kerja (kunker) sekaligus melakukan tatap muka bersama forkopimcam dan perangkat kecamatan serta desa dan masyarakat yang ada di Kecamatan Kakas dan Kakas Barat, Selasa, (14/11/2023).



Kegiatan kunjungan kerja berlangsung di Balai Desa Kelurahan Sendangan, Kecamatan Kakas dan dihadiri Asisten 1 Pemerintahan Setdakab Minahasa, Drs Riviva Maringka MSi, jajaran pemkab, forum komunikasi pimpinan kecamatan (forkopimcam), Camat Kakas Vecky Rombot SPt, Camat Kakas Barat, Jean Sumendap SP, seluruh hukum tua serta perangkat desa yang ada dan tokoh masyarakat Kakas, Hangky A. Gerungan (HAG).




Rombongan disambut meriah oleh Drum Band dan tarian Kabasaran dari para siswa sekolah dasar.

Sebelumnya dalam rangkaian kunker ini, Bupati Kumendong menandatangani prasasti Pagar Lapangan Kinakas sebagai perhatian dan kebersamaan bagi pemanfaatan masyarakat sekitar.

Bupati Kumendong menyatakan kunjungan kerja ini mengapresiasi karya yang inspiratif, inovatif, dan aspiratif dalam menjawab kebutuhan pelayanan kepada masyarakat.

“Saya melihat dan merasakan sinergitas antara pemerintah dan masyarakat dengan segenap stakeholder dalam rangka mengeksplorasi, mendorong, dan mengoptimalkan berbagai potensi yang ada di Kecamatan Kakas dan Kakas Barat,” urai Bupati Kumendong sembari berharap semua komponen masyarakat akan semakin ditantang agar mampu dan berani menciptakan terobosan-terobosan baru dengan sinergitas.




Tentu hal ini sebagai upaya memperkuat perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Kakas.

Selain itu Bupati Kumendong juga meminta masyarakat pemerintah Desa dan masyarakat menunjang berbagai program pemerintah yang melibatkan pihak penyedia.

Misalnya terkait lahan tower dan lainnya. Bupati Kumendong juga mensupport perangkat pemerintahan dan guru-guru untuk tidak meninggalkan kearifan lokal, penggunaan bahasa daerah, bahasa Kakas.

Hal ini dipraktikkan langsung oleh salah satu Hukum Tua yang berdialog menggunakan Bahasa Kakas.

“Saya sendiri saat berkomunikasi di luar masih sering menggunakan Bahasa Kakas sebagai wajah Tou Minahasa,” ujar mantan Karo Pemerintahan Pemprov Sulut ini.

Lebih lanjut Bupati Kumendong yang juga merupakan mantan Kadis PMD Sulut,  mengingatkan Hukum Tua memperhatikan penyelesaian batas desa.




"Kami ingin memastikan pelayanan publik secara prima, efektif, efisien dan ekonomis bagi masyarakat. Ada partisipasi aktif dari masyarakat bagi pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Selain itu akses pelayanan pendidikan dan kesehatan, serta peningkatan kualitas hidup semua masyarakat," imbuhnya.

“Mari kita terus bergandengan tangan, beriringan langkah dan terus bersinergi demi masa depan Kabupaten Minahasa yang maju dan sejahtera, Seluruh masyarakat Minahasa juga harus proaktif menjaga Kamtibmas di wilayah masing-masing,” kuncinya.

Diakhir kunker, Bupati Kumendong berkenan menyerahkan bantuan sosial kepada sejumlah Lansia yang hadir.

(Advertorial*)