Editorial Sulut News
Friday 31 March 2023, Friday, March 31, 2023 WIB
Last Updated 2023-03-31T08:57:27Z
HeadlineMinahasa

Ikut berduka, Bupati ROR melayat di rumah duka wartawan anggota PWI Minahasa Noldy Kaeng

 

Bupati Minahasa Royke Octavian Roring saat melayat wartawan senior Noldy Kaeng, Jumat (31/3/2023)


ESN, Kakas - Bupati Minahasa Royke Octavian Roring (ROR) disela tugasnya hari ini, Jumat (31/3/2023) menyempatkan diri melayat di rumah duka Keluarga Kaeng Lontaan atas meninggalnya wartawan senior Noldy Kaeng, di Desa Panasen, Kecamatan Kakas Barat.

Saat melayat, Bupati ROR ikut didampingi Asisten I Riviva Maringka, Kadis Kominfo Maya Kainde, Kabag Protokol Johnny Tendean, Camat Kakas Barat Jeane Sumendap dan para wartawan yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Minahasa.

Kepada istri Noldy Kaeng, Loula Hariati Lontaan, Bupati ROR menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya Noldy Kaeng.

"Atas nama pemerintah Kabupaten Minahasa, saya menyampaikan turut berduka cita kepada keluarga atas meninggalnya sahabat kita, Noldy," ucap Bupati ROR.

Bupati ROR juga turut menyampaikan terima kasih atas jasa yang telah di berikan Noldy, semasa dia hidup sebagai wartawan di Pemkab Minahasa.

"Terima kasih atas jasa yang telah diberikan semasa teman kita ini bekerja sebagai wartawan di Pemkab Minahasa," pungkas ROR.

Noldy Kaeng, wartawan GlobalSatu.Com meninggal dunia pada hari Jumat (31/3/2023), sekitar pukul 4.30 dini hari di RS Prof Kandouw, Malalayang Manado. Noldy meninggal setelah selama kurang lebih setahun berjuang melawan penyakit cancer yang dideritanya.

Selamat jalan Jurnalis Sejati...
Beristirahatlah dalam damai bersamaNya di sorga...

(Mrcl/*)