Tuesday 28 June 2022, Tuesday, June 28, 2022 WIB
Last Updated 2022-06-29T01:04:11Z
Minahasa

ROR-RD teken kesepakatan dengan BNI soal jasa perbankan dan dukungan program Smart City

 


ESN, Romboken - Penandatanganan kesepakatan bersama antara PT BNI TBK Kantor Cabang Tomohon dengan Pemkab Minahasa tentang penggunaan fasilitas layanan jasa perbankan dan dukungan program Smart City dilakukan Selasa (28/6/2022) di lokasi wisata Camp James, Romboken.

" Ini adalah perjanjian kerjasama yang pertama. Tidak semua daerah yang mau menerima program kerjsama ini, untuk itu kami apreseasi untuk Pemkab Minahasa yang sudah menerima program kerjasama ini," tukas Tetty Rampengan, Pemimpin Kelompok Pengendalian Keuangan dan Bisnis BNI Kantor Wilayah Sulut Tenggo Malut.

Adapun Bupati Royke Octavian Roring (ROR) mengatakan, penandatangan kesepakatan ini adalah upaya atau inisiasi yang tercetus tahun lalu, dimana ada tawaran kerja sama antara BNI dan Pemkab Minahasa khususnya dalam menunjang smart city.

" Kami tentu menyambut baik atas kerjasama yang terjalin ini dalam menunjang smart city di Kabupaten Minahasa," kata ROR.

Diketahui, penandatangan kesepakatan dilakukan oleh Bupati ROR bersama Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey serta dari pihak Bank BNI yang dilakukan oleh Freddy A Corputty, Pemimpin Cabang BNI Tomohon.

(Mrcl*)