Editorial Sulut News
Thursday 6 October 2022, Thursday, October 06, 2022 WIB
Last Updated 2022-10-06T12:51:00Z
Minsel

Paulus Lolowang Siap Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Desa Pakuweru Utara

 

Paulus Lolowang


ESN, Minsel - Calon Hukum Tua Desa Pakuweru Utara Paulus Lolowang siap mewujudkan kesejahteraan masyarakat di bidang pertanian dan pembangunan.

Hal ini diungkapkan Paulus saat melakukan kampanye tatap muka dengan masyarakat dan pendukungnya di rumah kediamannya, Kamis (06/10/2022).

Calon Hukum Tua yang dikenal akrab dengan masyarakat Desa Pakuweru Utara ini, dikenal sebagai salah satu figur yang punya kepedulian kepada masyarakat.

Selain itu juga, Paulus Lolowang dikenal  memiliki karakter yang ramah kepada masyarakat yang tinggal di Desa Pakuweru Utara.

Tak heran pada saat melakukan kampanye, banyak masyarakat yang datang dan bergotong-royong di rumahnya.

Warga yang datang pun berharap kandidat nomor urut 1 ini bisa menang dalam pemilihan Hukum Tua di desa ini.

"Saya mengajak dan menghimbau kepada pendukung, simpatisan dan masyarakat untuk tetap tenang dan satu hati dalam tahapan kampanye ini, agar tetap kondusif dan pelaksanaan Pilhut di desa ini berjalan dengan baik dan lancar," ungkap Paulus.

Kepada awak media Editorial Sulut news, Paulus mengatakan berangkat dari visi dan misi yang sudah disampaikan dalam kampanye, dirinya berharap bisa memenangkan pertarungan dalam pemilihan Hukum Tua di Desa Pakuweru Utara.

"Saya berharap bisa memenangkan pertarungan ini dan menjadi Hukum Tua di Desa Pakuweru Utara, serta mampu mewujudkan masyarakat yang hidup penuh harmonis dan kekeluargaan," tuturnya.

Lanjut Lolowang, visi dan misi jika nanti terpilih menjadi Hukum Tua, yakni mewujudkan Desa Pakuweru Utara yang hebat dan terpercaya.

"Saya ingin memberikan pendataan administrasi yang berkualitas, disamping mengembangkan sarana dan prasarana air bersih di desa, meningkatkan pembangunan, serta membangun BPU," tutupnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini Panitia Pilihut, Ketua BPD Victor Lumi, Ester Kaaro Kristi Tokilo, Plt. Hukum Tua Royke Bokau, Terry Torar selaku Kanit timas dan jajaran serta perwakilan dari Koramil.

Penulis : Jacky Saroinsong